Kali ini akan dipelajari bagaimana cara untuk melakukan pencarian data serta menampilkan data tersebut kedalam komponen EditBox biasa (bukan DBEdit). Selain itu juga akan dipelajari bagaimana cara untuk melakukan editing data serta deleting. Semuanya dengan bantuan komponen ADOTable. Mencari Data Setelah sukses menampilkan data pada Edit, maka sekarang memasuki hal yang paling vital pada dunia pemrograman dengan menggunakan database yaitu proses pencarian data (searching). Pada dasarnya logika proses pencarian data adalah sebagai berikut : Tentukan data yang dicari (pada edit) Gerakkan kursor menuju record pertama (first) Baca field yang telah ditentukan (misal kdbrg) Bandingkan data yang dicari dengan data yang dibaca dari database Jika sama maka tampilkan semua data Jika tidak sama maka gerakkan kursor ke record berikutnya (next) ulangi langkah – langkah diatas sampai record terakhir (EOF) Untuk mempermudah proses pencarian, ADO...